Loading...

Reformasi Birokrasi

Kementerian Pertanian, RI

Arsip Berita

Luncurkan Layanan Proteksi Perkebunan Secara Online, BPTP Pontianak patuhi Protokol Social Distancing

Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Balai Proteksi Tanaman Perkebunan (BPTP) Pontianak, yang merupakan UPT Direktorat Jenderal Perkebunan dituntut untuk tetap melaksanakan program – program pembangunan pertanian dan pelayanan terhadap masyarakat khususnya di bidang proteksi tanaman perkebunan

Tingkatkan Maturitas, Pusat PVTPP Selenggarakan Internalisasi SPIP

Dalam sistem manajemen pemerintah, pengawasan intern merupakan salah satu unsur yang sangat penting dalam upaya mewujudkan pemerintahan yang baik (Good Governance). Pemerintah diwajibkan menyelenggarakan sistem pengendalian intern Pemerintah (SPIP) secara menyeluruh

Evaluasi Peta Jabatan Lingkup Ditjen Prasarana dan Sarana Pertanian

Berdasarkan Keputusan Menteri Pertanian Nomor 384/Kpts/KP.010/6/2017 tanggal 12 Juni 2017, ditetapkan peta jabatan di lingkungan Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (Ditjen PSP). Dalam penerapannya sampai kurun waktu tahun 2020, banyak jabatan yang sudah tidak sesuai dan perlu dilakukan perubahan.

Verifikasi Kebutuhan Jabatan Fungsional Pengawas Alsintan di Daerah

Pengawas Alat dan Mesin Pertanian (Pengawas Alsintan) merupakan satu dari 4 (empat) jabatan fungsional baru di Kementerian Pertanian, dibentuk berdasarkan Permenpan RB No 46 tahun 2018. Sebagai jabatan fungsional baru membuat para petugas yang menangani pengawasan dan peredaran alat dan mesin pertanian di hampir seluruh dinas di Indonesia berantusias untuk berkarir sebagai Pengawas Alsintan.

Peran Taman Baca PUSTAKA Dramaga: Inisiasi Pembentukan Kelompok Wanita Tani Bale Mandiri Pangan

Berdirinya Taman Baca Pusat Perpustakaan dan Penyebaran Teknologi Pertanian (PUSTAKA) Dramaga, model perpustakaan berbasis inklusi sosial, telah membawa dampak positif bagi masyarakat sekitar. Berbagai macam koleksi pertanian yang tersedia menarik masyarakat sekitar untuk berkunjung. Taman Baca yang berfungsi juga sebagi show room kegiatan pertanian banyak dikunjungi oleh ibu-ibu untuk belajar model pertanian hidroponik. Ketertarikan ini mendorong para ibu membentuk Kelompok Wanita Tani (KWT) Bale Mandiri Pangan yang berlokasi di Kelurahan Balungbang Jaya. Taman Baca PUSTAKA berperan dalam memfasilitasi KWT dengan berbagai pelatihan serta mendukung dari segi sarana dan prasarana. Dalam kegiatannya KWT didampingi oleh penyuluh dari Dinas Ketahanan Pangan Kota Bogor.

Pekan Ceria PUSTAKA Kementan

Dalam rangka memperingati Hari Kunjung Perpustakaan, PUSTAKA bersama dengan Kampoeng Dongeng Indonesia menyelenggarakan even nasional. Acara yang bertajuk Pekan Ceria bersama PUSTAKA Kementerian Pertanian dilaksanakan pada Minggu 6 September 2020 mulai pukul 07.30-9.30. Partisipan antusias mengikuti via zoom dan streaming YouTube. Riko Bintari, Kabid Perpustakaan, dalam sambutannya mengungkapkan mendongeng merupakan sarana untuk mengenalkan dunia pertanian kepada generasi muda khususnya anak dengan cara yang menyenangkan. Melalui acara yang bertema Pertanian Indonesia Maju, Mandiri, Modern diharapkan dapat menggugah kaum muda untuk aktif mengambil peran di dunia pertanian.

Keterbukaan Informasi Publik, Barantan Komitmen Buka Akses Layanan Publik

Mendukung era keterbukaan informasi publik, Badan Karantina Pertanian (Barantan) sebagai salah satu badan publik dan unit kerja di bawah Kementerian Pertanian (Kementan) berkomitmen penuh menyampaikan informasi publik dan telah membuka akses layanan publik secara luas.

Pacu Potensi Ekspor, Mentan SYL Tinjau Hulu hingga Hilir Sektor Pertanian di Babel

Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo melakukan kunjungan kerja selama dua hari di Provinisi Bangka Belitung (Babel), Jumat (7/8) dan Sabtu (8/8). Dalam kunjungan kerjanya, Mentan didampingi oleh Gubernur Erzaldi Rosman dan Bupati Bangka Selatan, Joestian Noer. Pada kesempatan hari pertama kemarin, serangkaian kegiatan berupa panen raya, pemberian bantuan serta kunjungan ke sentra produk pertanian.

Wujudkan Reformasi Birokrasi, Karantina Karantina Pertanian Merauke Tata Dokumen Tertelusur

Merauke - (28/07) Keberadaan arsip dan dokumen sangat penting dalam keberlangsungan organisasi, tak terkecuali instansi Pemerintah yaitu Stasiun Karantina Pertanian Kelas IMerauke yang memiliki gedung baru khusus arsip dan dokumen. Kehadiran arsip sangat penting, bisa membantu petugas ketika arsip dibutuhkan sehnigga mudah ditemukan kembali.

Inovasi IQFAST Kementan terpilih menjadi 45 Top Inovasi Layanan Publik 2020

Pada 27 Juli 2020 Kementerian PAN dan RB secara daring mengumumkan bahwa inovasi IQFAST (Indonesia Quarantine Full Automation System) dari Badan Karantina Pertanian (Barantan), Kementerian Pertanian menjadi salah satu Top 45 Inovasi Pelayanan Publik tahun 2020.