Loading...

Reformasi Birokrasi

Kementerian Pertanian, RI

img

Tingkatkan Mutu Pendidikan, SMKPPN Kupang Lakukan Asesmen Nasional Bagi Para Siswa

Selasa (24/8), SMK-PP Negeri Kupang melaksanakan Asesmen Nasional yang merupakan program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah serta program keseteraan pada jenjang dasar dan menengah.

Karena adanya pandemi Covid-19 serta berlangsungnya PPKM Level 4 di Kabupaten Kupang, peserta Asesmen Nasional kali ini ialah 15 siswa yang berdomisili di lingkungan sekolah. Peserta asesmen merupakan hasil sampling pada kelas XI dari 3 jurusan di SMK-PP Negeri Kupang.

Adapun penilaian mutu satuan pendidikan dilakukan pada hasil belajar murid yang mendasar seperti literasi, numerasi dan karakter, serta kualitas proses belajar mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Tujuan dari Asesmen Nasional ini ialah demi meningkatkan mutu pendidikan.

“Harapan kami tujuan dari Asesmen Nasional ini dapat tercapai meski dilakukan dalam kondisi yang terbatas,” tutur Kepala SMK-PP Negeri Kupang, Ir. Stepanus Bulu, MP dalam keterangan tertulisnya, Rabu (25/8).

Tercapainya peningkatan mutu pendidikan itu sangatlah penting. Apalagi dalam konteks pendidikan vokasi pertanian pada generasi muda. Pendidikan vokasi pertanian bermutu baik diharapkan akan menghasilan generasi muda pertanian yang berkualifikasi menjadi job seeker serta job creator di bidang pertanian.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) Dedi Nursyamsi menyampaikan bahwa pendidikan vokasi merupakan amanah dari Presiden Republik Indonesia dan dalam upaya melakukan akselerasi pengembangan terutama disektor pertanian. Sehingga jelas dari arahan tersebut pendidikan vokasi adalah sumber pencetakan dan peningkatan kompetensi SDM Pertanian untuk Indonesia Maju Mandiri dan Modern. NK