DUTA INOVASI KEMENTERIAN PERTANIAN PADA KIPP TAHUN 2021
Jakarta, 11 Mei 2021 – Dalam rangka pembentukan inovasi melalui gerakan “One Agency One Innovation” serta guna mendorong percepatan peningkatan kualitas pelayanan publik yang responsif, pada tahun 2021 Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi kembali menyelenggarakan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik atau KIPP 2021. Dasar penyelenggaraan KIPP 2021 adalah Peraturan Menteri PANRB Nomor 7 Tahun 2021 tentang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Di Lingkungan Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah, BUMN, dan BUMD, dan Keputusan Menteri PANRB Nomor 161 Tahun 2021 tentang Petunjuk Pelaksanaan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Di Lingkungan Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah, BUMN, dan BUMD Tahun 2021. Tema KIPP 2021 adalah Percepatan Inovasi Pelayanan Publik untuk Pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan melalui Transfer Pengetahuan di Tatanan Normal Baru.
Kementerian Pertanian melalui surat Menteri Pertanian Nomor 67/OT.080/M/5/2021 mengusulkan 10 (sepuluh) inovasi pelayanan publik terpilih pada Kelompok Umum dan 1 (satu) inovasi pada Kelompok Khusus. Inovasi pelayanan publik yang diikutsertakan pada KIPP 2021 merupakan Duta Inovasi Kementerian Pertanian terbagi dalam 2 (dua) kelompok dan terdiri dari 6 (enam) kategori pilihan yaitu
KELOMPOK UMUM
-
TAKESI (Teknologi Android Kesehatan Sapi) dari Balai Besar Penelitian Veteriner pada Kategori Kesehatan;
-
Si Juru Tani (Aplikasi Juru Tani) dari Polbangtan Yogyakarta-Magelang pada Kategori Pendidikan;
-
AlsintanLink (Sinergitas Jasa Pelayanan Alsintan dan Jasa Pelayanan Laboratorium Uji Alsintan) dari Balai Besar Pengembangan Mekanisasi Pertanian pada Kategori Pertumbuhan Ekonomi dan Kesempatan Kerja;
-
SI KATAM Terpadu SC (Sistem Informasi Kalender Tanam Terpadu Standing Crop) dari Balai Penelitian Agriklimat dan Hidrologi pada Kategori Ketahanan Pangan;
-
Aplikasi SIBEN MEPET IMA (protekSI BENih MEndorong PETanI MAju) dari Balai Besar Perbenihan dan Proteksi Tanaman Perkebunan Ambon pada Kategori Ketahanan Pangan;
-
D-Crop Model (Model Bisnis Berbasis Korporasi) dari Balai Besar Pelatihan Pertanian Binuang pada Kategori Pemberdayaan Masyarakat;
-
I MACE Mobile (Indonesian Map of Agricultural Commodities Exports) dari Badan Karantina Pertanian pada Kategori Pemberdayaan Masyarakat;
-
SISCOBETI (Sistem Customer Online BET Cipelang) dari Balai Embrio Ternak Cipelang pada Kategori Tata Kelola Pemerintahan;
-
IQI (Integrity Quarantine Inspection) dari Balai Karantina Pertanian Kelas II Yogyakarta pada Kategori Tata Kelola Pemerintahan; dan
-
SIMPELDATIN (Sistem Pelayanan Data dan Informasi Pertanian) dari Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian pada Kategori Tata Kelola Pemerintahan.
KELOMPOK KHUSUS
Inovasi Kelompok Khusus adalah inovasi yang diikutsertakan berdasarkan undangan dari Kementerian PANRB, dan sesuai surat Menteri PANRB Nomor B/66/M.PP.00.05/2021 tanggal 29 Maret 2021 inovasi PRIOQKLIK dari Balai Besar Karantina Pertanian Tanjung Priok diusulkan Kementerian Pertanian dan menjadi Duta Inovasi Kementerian Pertanian pada Kelompok Khusus dengan Kategori Tata Kelola Pemerintahan.
Pada tanggal 11 Mei 2021 sebanyak 11 (sebelas) proposal inovasi pelayanan publik Kementerian Pertanian telah diusulkan dan berhasil disubmit ke dalam aplikasi Sinovik Nasional dan akan dilakukan verifikasi dan seleksi oleh Tim Kementerian PANRB untuk ditetapkan sebagai Top 99/2021 Kelompok Umum dan Top 15/2021 Kelompok Khusus. (DM)
Video
Info Terpopuler
- Berikut Daftar 17 Jabatan Fungsional ASN Bidang Pertanian
- Sinergitas Kesekretariatan Kementerian Pertanian
- Pelamar CPNS Kementerian Pertanian tembus 35 Ribu Orang
- SISTER, Aplikasi Sertifikasi Memudahkan Dalam Peningkatan Kompetensi SDM Pertanian
- Pembinaan dan Penguatan Unit Pelaksana Teknis Lingkup Kementerian Pertanian